CORPS Provost Banser

Corp Provost Banser ini berfungsi sebagai penegak marwah, etika dan disiplin organisasi di Internal Barisan Ansor Serbaguna (Banser). Corp Provost dibentuk dalam rangka upaya menertibkan dan mendisiplinkan jajaran Banser. Maksud dan tujuan dibentukanya pasukan elit ini untuk menertibkan dan mendisiplinkan internal anggota Banser. “Sehingga dilingkungan Banser tercipta tatanan Banser yang semakin baik, taat aturan dan profesional.

Sedangkan tugas yang diemban Corp Provost Banser adalah mengamati, mengawasi, mengendalikan, menindak, mengevaluasi dan menghukum pasukan dalam internal Kesatuan Banser dalam melaksanakan kegiatan organisasi. Arti provost itu sendiri sebenarnya adalah editor. Atau mengedit. Dalam dunia jurnalis editor itu tugasnya adalah merapikan dan memperbaiki tulisan biar indah. Begitu juga dengan provost Banser bertugas memperbaiki dan merapikan pasukan.

Corp Provost Banser juga bertugas menindak dan menghukum pasukan, Apabila melanggar tata tertib kegiatan dan melanggar Nawa Prasetya (sembilan janji Banser), serta melanggar kesepakatan bersama dalam mewujudkan keberhasilan kesatuan. Provost juga harus melaporkan segala sesuatu yang telah dilaksanakan oleh kesatuan dan melaporkan kepada komandan kesatuan sesuai dengan tingkatan masing-masing kesatuan. 

Tugas provost tidak hanya menghukum, tetapi berkewajiban melakukan dan memberikan pembinaan kepada anggota dan berkewajiban memberikan rasa aman dan perlindungan bagi anggota Banser yang disiplin dalam melaksanakan tugas. Serta melaporkan situasi, Kondisi pasukan dalam melaksanakan tugas internal maupun eksternal. “Provost juga bisa menindak dan memberikan rekomendasi sanksi kepada anggota yang melanggar Nawa Prasetya Banser. kegiatan provost adalah kegiatan merencanakan, mempersiapkan, mengkoordinasikan dan melaksanakan tugas-tugas ke-provost-an. Corp Provost Banser ini dibentuk mulai dari pusat sampai  kecamatan-kecamatan saja. Tidak sampai tingkat ranting atau desa. Terkait dengan kualifikasi perekrutan anggota, selain memiliki persyaratan umum misalnya setia kepada bangsa dan NKRI, sanggup berkhidmat kepada Banser, GP Ansor, NU. Kemudian berahklakul karimah, memahami dan mengamalkan ideologi Ahhlussunnah wal Jamaah An-Nahdliyah, juga harus memiliki disiplin, etos kerja, dan tanggung jawab terhadap tugas, Yang jelas telah menjadi anggota Banser dan lulus Susbalan dibuktikan dengan sertifikat Diklat. 

Sementara persyaratan khususunya, anggota Provost Banser harus memiliki tinggi badan minimal 170 cm, berpendidikan minimal SLTA dan sederajat, berusia maksimal 35 tahun, telah mengikuti Diklat Provost, dan dinyatakan lulus dengan bersertifikat, memiliki pengetahuan tentang ke-provost-an.  “Corp Provost Banser ini bertanggung jawab kepada Kepala Satuan dan Ketua Ansor. Maka dari itu kalau sebelumnya provost masuk pada satuan khusus. Namun dalam Konbes lalu provost masuk struktur harian satuan.







COMMENTS

Nama

Dongeng,1,Hikmah,1,Kegiatan,5,Nasional,12,Opini,3,Sejarah,2,Tokoh,2,
ltr
static_page
GP ANSOR RANTING KARANGRAHARJA: CORPS Provost Banser
CORPS Provost Banser
GP ANSOR RANTING KARANGRAHARJA
https://mediansor.blogspot.com/p/corps-provost-banser.html
https://mediansor.blogspot.com/
https://mediansor.blogspot.com/
https://mediansor.blogspot.com/p/corps-provost-banser.html
true
5563966487921363507
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy